Cara Update Versi PHP WordPress via CPanel dengan Mudah

cara mengatasi php update recommended di wordpress

Apakah Anda melihat ini di dashboard WordPress Anda?

Tenang, ini bukan masalah yang serius, karena cara update PHP WordPress via Cpanel sangatlah mudah.

Biasanya notifikasi “PHP Update Recommended” atau “PHP Update Required” itu muncul setelah WordPress melakukan update versi.

Hal ini dilakukan agar situs WordPress Anda berjalan normal dan tidak ada masalah yang serius, terutama masalah keamanan.

Maka dari itu WordPress meminta Anda untuk update versi PHP ke versi yang lebih tinggi, supaya tidak ada masalah yang muncul di kemudian hari.

Berikut adalah cara upgrade versi PHP melalui CPanel.

  1. Login ke CPanel

Masukkan username dan password seperti biasa, jika ada kesulitan, silahkan hubungi provider hosting Anda, karena tidak semua hosting membuka akses CPanel-nya kepada customer.

  1. Pilih menu Select PHP Version

Anda bisa mencarinya di daftar menu atau bisa mengetikkan “Select PHP Version” di kolom pencarian.

menu select php version di cpanel
  1. Pilih versi PHP yang Anda inginkan

Pada Current PHP Version, silahkan pilih versi PHP yang lebih tinggi, kemudian klik set as current di sampingnya.

cara update versi php wordpress melalui cpanel
  1. Selesai.

Kini WordPress Anda sudah menggunakan versi PHP yang lebih tinggi.

Dan Anda tidak perlu khawatir dengan masalah yang akan datang di kemudian hari, karena Anda sudah menanganinya dari awal.

Untuk mengecek berhasil atau tidaknya, Anda bisa kembali ke dashboard WordPress Anda kemudian refresh.

Seharusnya notifikasi PHP Update Recommended itu sudah hilang.

Itulah cara update PHP WordPress melalui CPanel, mudah kan?

You May Also Like

About the Author: Sekolah Blogger

Sekolah Blogger merupakan media online yang khusus membahas topik seputar blogging.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.